Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

PERAN KEPALA DAERAH UNTUK MENYEHATKAN MASYARAKATNYA

     

Visi dan Misi Kepala Daerah

Visi dan Misi setiap Kepala Daerah (Kada) tentu disesuaikan dengan yang diimpikan Calon Kada sebelum menjadi Kada terpilih. Gambaran dari Visi dan Misi Kada tentu disesuaikan dengan potensi daerahnya masing masing, sehingga dengan pemahaman pada potensi daerah, Kada akan mampu meningkatkan dan mengembangkannya untuk kepentingan dan kebutuhan masyarakat yang dipimpin.

Pada Misi Kada mestinya sangat berkepentingan melakukan berbagai upaya untuk menyehatkan masyarakatnya, supaya setiap warganya mampu bekerja dengan baik sesuai skill (keahlian) yang dimiliki masing masing warganya. Skill warganya bisa suka berwirausaha di bidang UMKM, bisa juru potret, berusaha di bidang kecantikan, komunikasi bagus, mampu bekerja dalam tim, bisa berbahasa asing, disain grafis, kepemimpinan, suka menulis, kreatif, public speaking, marketer, melukis, negosiasi, mampu beradaptasi, dan keahlian yang lain.

Untuk memahami keahlian dari warganya, tentu dibantu oleh dinas dinas yang dibawahi Kada. Dengan demikian, program kerja Kada yang bersumber dari Visi dan Misi Kada, dapat disesuaikan dengan potensi dan/atau keahlian yang telah dimiliki setiap warga masyarakat. Keahlian yang telah dimiliki warganya merupakan kecakapan seorang individu dalam menguasai suatu keahlian, dan mampu digunakan oleh individu tersebut di dalam melakukan pekerjaan sesuai bidang yang diminatinya.

Hal utama yang mendukung kesehatan bagi warganya, sebaiknya Kada mengusahakan tersedianya BPJS kesehatan bagi warga yang belum memiliki BPJS kesehatan. Hal ini menjadi sangat penting, bila sewaktu-waktu ada warganya yang membutuhkan perawatan di RSUD. Jangan menunggu ada warga yang menderita penyakit dulu, tetapi harus mengusahakan dan mendorong layanan Puskesmas untuk menjadi mall kesehatan bagi masyarakatnya. Kalau perlu, Puskesmas mendatangi warga masyarakat yang membutuhkan keadaan fisik yang sehat dan/atau Puskesmas mengusahakan tersedianya informasi perihal Untuk menjadi Sehat, melalui pendidikan gizi sehat pada makanan makanan yang bermanfaat bagi kesehatan.   

 

Misi Rumah Sakit Umum Daerah

Rumah sakit umum daerah (RSUD) yang telah dimiliki pemerintah daerah, seyogyanya diarahkan oleh Kada untuk berusaha menyehatkan masyarakat di daerah tersebut. Sehat merupakan suatu keadaan sehat baik secara fisik, mental, spiritual, maupun sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomis (UU Kesehatan No. 36, 2009). Nah . . orang yang memiliki tubuh yang sehat, akan mudah melakukan pekerjaannya dengan semangat dan produktif.

Hal inilah yang menjadi tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) dari Direktur RSUD, untuk membantu Kada dalam upaya turut aktif menyehatkan masyarakat di daerah itu. Seyogyanya Direktur RSUD yang ada di daerah harus berusaha untuk melakukan berbagai program kerja yang mampu menyehatkan masyarakat yang dipimpin oleh Kada. Beberapa program kerja yang bisa dilakukan oleh Direktur RSUD, dalam upaya untuk mampu memberikan kemampuan untuk memperoleh kesehatan bagi setiap individu masyarakat, antara lain:

1. Mengusahakan manajemen RSUD yang dipimpin bisa menjadi RSUD badan layanan umum (BLU)

2.    Mengusahakan layanan RSUD terakreditasi

3.    Mengusahakan RSUD memiliki sistem keuangan dan akuntansi rumah sakit

4. Mengusahakan RSUD memiliki perencanaan strategi (Renstra) di dalam mengupayakan kesehatan bagi masyarakat yang dipimpin Kada

5.  Mengusahakan RSUD memiliki Misi yang dapat menjabarkan Visi dari Kepala Daerah (Kada) di bidang kesehatan

6. Mengusahakan tersedianya alat medis yang mendukung pekerjaan yang dilakukan para Dokter di RSUD

7. Mengusahakan tersedianya sistem informasi manajemen (SIM) di lingkungan RSUD

8.  Mengusahakan dukungan pada pelaksanaan penurunan stunting di wilayah kerja sang Kada

9. Melakukan kolaborasi dengan Dinas Kesehatan di daerah untuk mendukung Puskesmas yang tersebar di daerah menjadi mall kesehatan bagi masyarakat di wilayah kerja sang Kada       

 

Kolaborasi Kepala Daerah dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)

Kesuksesan Kada untuk mendorong masyarakatnya menjadi sehat atau menunjukkan kesehatan tubuh atau pikiran yang baik, sangat bisa dilakukan dan dilaksanakan oleh Puskesmas dan RSUD. Oleh karena itu, Kada harus terus bekerjasama dengan Direktur RSUD dan Puskesmas untuk membantu Kada dalam upaya untuk memberikan kesehatan tubuh dan pikiran yang baik kepada masyarakatnya. Untuk sampai pada kepemilikan kinerja yang tinggi pada RSUD, sebaiknya Kada harus menaruh perhatian besar pada keberadaan RSUD di wilayahnya, agar mampu melakukan pekerjaan yang memberikan dukungan pada kinerja sang Kada.

Kesehatan tubuh dan pikiran yang baik bagi warga masyarakat yang dibawahi sang Kada, menjadi sangat penting bagi setiap individu yang bertempat tinggal di daerah itu. Karena itu, sang Kada harus berperan besar untuk mengusahakan Dinas Kesehatan bisa berkolaborasi dengan RSUD dan Puskesmas yang ada di daerah itu, untuk bekerjasama dalam upaya untuk menyehatkan masyarakat yang dibawahi Kada. Peribahasa sehat menggambarkan bahwa “orang menikmati hidup apabila memiliki kesehatan yang baik”, atau “orang yang mengabaikan kesehatan dirinya adalah orang yang menabung masalah untuk masa depannya”. 

Kepada para Kepala Daerah (Kada) diharapkan menaruh perhatian besar pada tingkat kesehatan warganya, supaya dapat melakukan pekerjaannya sesuai minat yang dimiliki. Apabila kondisi kesehatan tubuh dan pikiran baik, niscaya warganya selalu bersemangat dan bergairah untuk melakukan pekerjaannya dengan hasil baik.

 

Masyarakat Sehat

Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat atau Men Sana In Corpore Sano. Kesehatan tubuh berpengaruh besar bagi kesehatan jiwa seseorang. Individu yang sehat akan lebih bersemangat dan bergairah untuk melakukan pekerjaannya sehari-hari ketimbang dengan orang yang tubuhnya kurang sehat. Karena itu, sang Kada harus berusaha keras agar warganya tidak sering sakit, tetap sehat sehingga minat yang dimiliki dapat dikerjakan dengan baik dan berhasil.

Kepala Daerah harus mengutamakan warganya untuk mendapatkan tubuh dan pikiran yang sehat, sehingga memiliki semangat bekerja dan akhirnya menghasilkan kinerja yang baik pada bidang pekerjaan yang sudah menjadi keahliannya. Untuk itu harus didorong terus warganya, untuk mendapatkan kesehatan tubuh dan pikiran yang baik, sehingga nantinya berbagai program kerja yang dijalankan oleh Kada, akan terus didukung dan dikerjakan oleh warganya.    

Untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan pikiran yang baik pada warganya, Kada berusaha terus untuk mendorong manajemen RSUD dan Puskesmas, untuk fokus pada berbagai kegiatan yang banyak meningkatkan derajat kesehatan bagi warga masyarakat di sebuah daerah. Dinas Kesehatan bersama manajemen RSUD dan Puskesmas hendaknya didukung Kada untuk terus melakukan kolaborasi antar lembaga kesehatan ini, supaya bisa bekerjasama dan mampu mewujudkan masyarakat yang hidup sehat dan berkinerja dalam upaya untuk mendukung berbagai program Kada di bidang kesehatan.

Wujudkan masyarakat yang sehat dan berkinerja, serta Kada mendukung berbagai keahlian yang dimiliki warganya, untuk lebih bersemangat dalam meningkatkan sosial ekonominya. Apabila dapat mewujudkan pengembangan dan peningkatan ekonomi dari masyarakatnya, melalui berbagai kegiatan yang dilakukan, terutama usaha usaha yang bergerak pada bidang usaha UMKM, sehingga mampu mewujudkan kesejahteraan hidup bagi warganya. Dampak dari ekonomi warga yang semakin baik, akan berdampak pada terjadinya peningkatan pada tingkat pendidikan generasi muda yang semakin baik, serta tingkat kesehatan tubuh dan pikiran yang semakin baik, termasuk bertambahnya wawasan yang semakin berkembang dan luas. Oleh karena itu, peran Kada sangat mendorong dan mendukung kesehatan tubuh dan pikiran warganya, sangat bermakna dan makin meningkatkan gairah mereka untuk melakukan pekerjaannya dengan hasil baik.

 

Post a Comment for "PERAN KEPALA DAERAH UNTUK MENYEHATKAN MASYARAKATNYA"